Jakarta (UNAS) – Bekerjasama dengan ETS Indonesia, Prodi Sastra Inggris menyelenggarakan persiapan dan atau tes kemahiran berbahasa Inggris yaitu TOEFL dan TOEIC secara berkala. Kedepannya, mahasiswa Universitas Nasional akan diberikan sertifikat TOEFL/TOEIC bertaraf internasional sehingga dapat digunakan untuk melamar pekerjaan atau melanjutkan studi di berbagai institusi.
Sertifikat tersebut (TOEFL) juga wajib bagi mahasiswa prodi Sastra Inggris sebagai syarat mengikuti ujian skripsi. Dua sertifikat tersebut juga dapat digunakan oleh seluruh mahasiswa Universitas Nasional sebagai surat pendamping ijazah.
Bagaimana cara ikut tes toefl tapi bukan anak kampus Unas?
Dear, Tian
Ujian TOEFL biasanya diadakan menjelang akhir semester. Untuk pendaftaran, silahkan datang ke Sekretariat Fakultas Bahasa dan Sastra di Blok 4. Untuk sementara, kami belum bisa melayani pendaftaran ujian kemahiran berbahasa melalui online.
Semoga informasi ini bisa membantu.
Terima kasih.